Anda belum login :: 23 Nov 2024 05:07 WIB
Detail
BukuAnalisis Tingkat Kepuasan Konsumen Terhadap Pelayanan PT. Telkomsel di Jakarta Selatan
Bibliografi
Author: WIBOWO, IGNATIUS ADE TOMMY ; Panjaitan, Yunia (Advisor)
Topik: Pemasaran; Perilaku Konsumen; Keyakinan dan Sikap; Kualitas Jasa
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2004    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Ignatius Ade Tommy Wibowo's Undergraduate Theses.pdf (2.31MB; 11 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil:
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Manajemen jasa tidak semudah manajemen produk. Ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan dalam konsep manajemen jasa, yaitu merumuskan suatu strategi pelayanan, mengkomunikasikan kualitas kepada pelanggan, menetapkan standar kualitas. Jasa telekomunikasi merupakan salah satu kebutuhan yang dianggap penting oleh masyarakat sekarang ini. Hal inilah yang diperhatikan oleh PT.Telkomsel yang berusaha keras meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan kepada para pelanggan kartu Simpati. Kepuasan konsumen terhadap kartu Simpati diteliti dengan cara menyebarkan kuisioner kepada pelanggan di wilayah Jakarta Selatan, dengan jumlah responden sebanyak 100 orang. Metode penelitian yang digunakan oleh penulis adalah Importance Performance Analysis. Hasil analisis menunjukkan bahwa pada umumnya pelanggan merasa puas terhadap mutu jaringan, daerah jangkauan kartu Simpati, dan kualitas dari kartu Simpati / sim card yang tidak mudah rusak serta'jangka waktu penyelesaian PT.Telkomsel terhadap masalah yang dialami pelanggan kartu Simpati. Namun pelanggan Simpati masih merasa tidak puas terhadap fasilitas yang terdapat pada kartu Simpati, kebijakan yang diambil pihak PT.Telkomsel dalam menangani masalah yang timbul, dan promosi yang diberikan PT.Telkomsel kepada pelanggan. Oleh karenanya perusahaan harus lebih memperhatikan faktor tersebut agar dapat bertahan dan memenangkan persaingan dalam industri jasa komunikasi saat ini yang semakin kompetitif.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)