Anda belum login :: 24 Nov 2024 08:54 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Faktor-faktor yang Mempengaruhi Wajib Pajak Melakukan Pendaftaran NPWP di Perkantoran Sepanjang Sudirman Jakarta Pusat
Bibliografi
Author:
THEZAR, MICHAEL
;
ANGELA M LANI DHARMASETYA
(Advisor);
Pramono, Herry
(Advisor)
Topik:
pelayanan aparat perpajakan
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2012
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Michael Thezar's Undergraduate Theses.pdf
(1.06MB;
21 download
)
Michael Thezar-PENDUKUNG.pdf
(58.55KB;
1 download
)
Ketersediaan
Perpustakaan Pusat (Semanggi)
Nomor Panggil:
FEA-5264
Non-tandon:
tidak ada
Tandon:
1
Lihat Detail Induk
Abstract
Masalah yang dihadapi perpajakan Indonesia saat ini ialah kurangnya
kesadaran masyarakat atas pentingnya pajak. Hal ini turut menyebabkan
rendahnya kerelaan masyarakat untuk secara sadar mendaftarkan Nomor
Pokok Wajib Pajak (NPWP). Oleh karena itu penulis merasa perlu untuk
mengetahui bagaimana faktor-faktor yang mempengaruhi kesadaran
masyarakat mendaftarkan NPWP tersebut guna mengetahui lebih dalam apa
saja yang harus ditingkatkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat
atas pajak.
Adapun metode yang digunakan untuk menghubungkan faktor-faktor
seperti persepsi atas manfaat pajak, tingkat pengetahuan teknis perpajakan,
dan persepsi kualitas aparat perpajakan terhadap kesadaran mendaftarkan
NPWP ialah regresi logistik dikarenakan variabel dependen berupa variabel
dikotomi yang hanya terdiri dari dua nilai yaitu 0 (tidak sukareka) atau 1
(sukarela). Dimana variabel persepsi atas manfaat pajak sendiri dinilai
menggunakan skala Likert, variabel tingkat pengetahuan teknis
menggunakan skala Guttman, dan variabel kualitas pelayanan aparat
perpajakan dengan skala Servqual. Penelitian sendiri dilakukan dengan
kuesioner yang disebar selama dua bulan sejak bulan Februari tahun 2012
kepada masyarakat di sekitar Sudirman Jakarta Pusat.
Dari hasil penelitian yang diperoleh ditemukan bahwa faktor persepsi
kualitas pelayanan aparat perpajakan memiliki pengaruh positif yang paling
besar diantara faktor lainnya, dimana semakin baik persepsi kualitas
pelayanan maka semakin tinggi kesadaran mendaftarkan
NPWP. Sedangkan persepsi manfaat pajak dan tingkat pengetahuan teknis
perpajakan juga memiliki pengaruh positif terhadap peningkatan kesadaran
mendaftarkan NPWP walaupun tidak sebesar pengaruh variabel persepsi
kualitas pelayanan aparat perpajakan.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.15625 second(s)