Dalam penulisan skripsi ini, penulis membahas mengenai klasifikasi biaya dalam perusahaan, analisis perhitungan quality costs dengan metode quality costing approach, pelaporan quality costs, dan analisis titik optimal quality costsyang terdapat pada PT Dayacayo Asritama. PT Dayacayo Asritama merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam industry marmer. Total quality costspada tahun 2010 adalah Rp 14.540.251.950, sedangkan total quality costspada tahun 2011 adalah Rp 12.426.247.027 sehingga total quality costsmengalami penurunan sebesar Rp 2.114.004.923. Berdasarkan kurva total cost of quality, perusahaan berada pada zone of high appraisal cost.Berdasarkan perbandingan total quality costs terhadap penjualan,pada tahun 2010 adalah 11,25% dan pada tahun 2011 adalah 8,55%. Oleh karena itu perusahaan perlu memiliki rencanarencana yang akan dilakukan di masa mendatang untuk mengurangi totalquality costs dengan melakukan perbaikan kualitas secara berkelanjutan agar kualitas produk dapat terus ditingkatkan dan mengurangi jumlah produk cacat yang dapat terjadi. |