Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh yang positif dan signifikan dari iklim organisasi yang terdiri rancangan organisasi, komunikasi, kepemimpinan, kerja tim, pengambilan keputusan, budaya organisasi, kepuasan kerja, motivasi kerja terhadap komitmen organisasional karyawan PT Kompas Gramedia. Sampel terdiri atas 35 responden. Metode statiska yang digunakan untuk menganalisis deskriptif variabel adalah mean score dan untuk menguji hipotesis menggunakan analisis korelasi pearson product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa iklim organisasi PT Kompas Gramedia dinilai baik oleh para karyawan dengan Mean = 3,5 dan Komitmen Organisasional PT Kompas Gramedia dinilai baik oleh para karyawan dengan Mean = 3,86. Hasil penelitian secara keseluruhan menunjukkan bahwa ada kebutuhan untuk memperbaiki iklim organisasi PT Kompas Gramedia khususnya perihal kepemimpinan, tim kerja, kebudayaan dan motivasi yang tidak memiliki pengaruh terhadap komitmen organisasional. |