Penyusunan skripsi ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kebijakan penetapan upah terhadap kepuasan kerja karyawan PT Gramedia Asri Media ( Toko Buku Gramedia TerasKota dan Toko Buku Gramedia Lippo Karawaci). Kebijakan kompensasi selain memberikan imbalan pada karyawan atas pekerjaan yang dilakukan karyawan juga merupakan salah satu cara yang efektif untuk mempertahankan karyawan potensial. Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 30 responden yang merupakan karyawan tetap Toko Buku Gramedia TerasKota dan Lippo Karawaci, data yang terkumpul diuji menggunakan perhitungan Mean Score, Overall Mean Score, dan Regresi Linear sederhana yang diolah dengan program SPSS versi 17.0. Berdasarkan hasil penelitian ini, di simpulkan bahwa terdapat pengaruh kompensasi terhadap kepuasan kerja karyawan PT Gramedia Asri Media ( Toko Buku TerasKota dan Lippo Karawaci). |