Anda belum login :: 23 Nov 2024 11:38 WIB
Detail
BukuSistem Injeksi Bahan Bakar Sepeda Motor Satu Silinder Empat Langkah (in Makara, Teknologi, Vol. 8, No. 3, Desember 2004)
Bibliografi
Author: Sugiarto, Bambang
Topik: Fuel Injection System For Motor Cycle; Intake Manifold; Computational Fluid Dynamic
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Teknik Universitas Indonesia     Tempat Terbit: Depok    Tahun Terbit: 2004    
Jenis: Article - untuk jurnal ilmiah
Fulltext: Makara UI - Sistem Injeksi pada Motor Bakar.pdf (146.79KB; 4 download)
Abstract
Sistem injeksi bahan bakar telah dikembangkan sejak lama. Namun umumnya sistem injeksi bahan bakar tersebut digunakan pada mesin mobil. Penggunaan sistem ini pada mesin sepeda motor dengan silinder tunggal masih belum luas. Dengan penggunaan sistem injeksi bahan bakar, debit bahan bakar dapat dikontrol sesuai dengan parameter mesin seperti putaran mesin, debit udara yang masuk, serta volume bahan bakar untuk setiap siklus, pada semua kondisi mesin. Penelitian sistem injeksi bahan bakar ini dilakukan untuk mengetahui efisiensi volumetris sistem intake
manifold, kebutuhan bahan bakar untuk setiap siklus mesin, dan karakteristik mesin pada setiap kondisi yang diujikan. Penelitian sistem injeksi bahan bakar untuk mesin satu silinder dengan siklus Otto empat langkah, dilakukan pada mesin
Honda CB100 dan dilaksanakan di Laboratorium Thermodinamika Departemen Teknik Mesin FTUI. Dari uji eksperimen dalam penelitian ini menunjukkan karakteristik lama buka injector yang sesuai dengan fungsi putaran mesin, dan tekanan intake pada mesin satu silinder. Sedangkan dari hasil penelitian ini menunjukan nilai efisiensi
volumetris yang baik dengan desain intake manifold menggunakan hasil simulasi CFD (Computational Fluid Dynamic).
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)