PT. Astra Honda Motor merupakan salah satu perusahaan otomotif terbesar yang senantiasa berupaya melayani konsumen dengan handal dan terpercaya di tengah ketatnya persaingan yang ada. Penulis tertarik untuk meneliti ekuitas merek sepeda motor Honda. Dimensi ekuitas merek yang diteliti ada lima yaitu satisfaction, value, resistance to change, brand affect, danbrand trust. Penulis menyebarkan kuesioner dengan metode purposive sampling kepada 100 responden yang merupakan mahasiswa Unika Atma Jaya. Berdasarkan hasil penelitian, maka keseluruhan komponen ekuitas merek yang terdiri dari satisfaction, value, resistance to change, brand affect, dan brand trust memberikan pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas konsumen. |