Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh yang signifikan dari pemahaman sistem pengelolaan BMN sebagai variabel bebas (Independent Variable) terhadap kinerja pengelola BMN (Dependent Variable) pada Sekretariat Jenderal Kementerian Kehutanan. Penelitian dilaksanakan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 45 pengelola BMN lingkup Sekretariat Jenderal Kemenhut pada bulan Juni 2011. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linier sederhana. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari pemahaman sistem pengelolaan BMN terhadap kinerja pengelola BMN. Dari hasil perhitungan SPSS 17.00 diketahui bahwa pengaruh pemahaman sistem pengelolaan BMN terhadap kinerja pengelola BMN sebesar 0,143 yang berarti bahwa 14,3% variasi yang terjadi terhadap tinggi atau rendahnya kinerja Pengelola BMN dipengaruhi oleh variabel pemahaman sistem pengelolaan BMN, sedangkan sisanya (100% - 14,3%) 85,7% dipengaruhi oleh faktor-faktor lainnya. |