Komptensi merupakan karakteristik dasar seorang pekerja yang menggunakan bagian kepribadianya yang paling dalam dan dapat mempengaruhi perilakunya ketika ia menghadapi pekerjaan. Kompetensi juga merupakan karakteristik dasar seorang pekerja yang menggunakan bagian kepribadiannya yang paling dalam dan dapat mempengaruhi perilakunya ketika ia menghadapi pekerjaan yang akhirnya mempengaruhi kemampuan untuk meningkatkan prestasi kerjanya. Sedangkan kepuasan kerja adalah kumpulan perasaan enak dan tidak enak dimana karyawan menemukan suasana kerja mereka. Apabila seorang karyawan memiliki tingkat kompetensi yang tinggi maka akan memiliki tingkat kepuasan yang tinggi pula, karena dengan memiliki kompetensi secara beriringan kepuasan akan pekerjaannya akan timbul dalam diri karyawan. Dengan demikian dapat dipahami bahwa karyawan yang mempunyai kompetensi tinggi dan tercukupi kebutuhan hidupnya akan menunjukkan kepuasan kerja yang lebih baik. Sehubungan dengan hal tersebut perlu diketahui faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan kerja karyawan, meliputi: pekerjaan yang menantang, ganjaran yang pantas, kondisi yang mendukung, dan rekan kerja yng mendukung. Berdasarkan penelitian dan pengamatan yang dilakukan di Rumah Sakit Atma Jaya, ditemukan bahwa faktor-faktor diatas dapat mempengaruhi kepuasan kerja karyawan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Kompetensi Karyawan Rumah Sakit Atma Jaya (2) Kepuasan Kerja Karyawan Rumah Sakit Atma Jaya (3) Pengaruh Kompetensi Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan di Rumah Sakit Atma Jaya. Penelitian ini menggunakan metode survei. Sampel ditetapkan sejumlah 30 orang dengan menggunakan teknik penarikan sampelnya adalah Non Probability Sampling. Metode analisis menggunakan Regresi dengan bantuan program SPSS 16 for windows. Setelah dilakukan penelitian dan analisis ditunjukkan bahwa kompetensi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan Rumah Sakit Atma Jaya. Maka dapat disimpulkan bahwa kompetensi dan kepuasan kerja masih perlu ditingkatkan. Hasil penelitian menunjukan bahwa kompetensi berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan dengan kontribusi sebesar 56,7%, sedangkan 43,3% dipengaruhi oleh faktor lain. Dengan Demikian kompetensi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan. |