Anda belum login :: 24 Nov 2024 04:55 WIB
Detail
BukuAudit Keuangan Atas Penjualan dan Piutang Usaha Pada PT NATURA PANCAKARYA WISATA
Bibliografi
Author: DWINITA, STELLA ; Mukhlasin (Advisor)
Topik: Audit Keuangan; Audit Keuangan Atas Penjualan dan Piutang Usaha; PT NATURA PANCAKARYA WISATA
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2010    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FEA-4433
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Dalam sebuah perusahaan, penjualan dan penerimaan kas memiliki peranan yang sangat penting. Untuk meningkatkan penjualan, perusahaan cenderung memberikan kredit kepada pelanggannya. Pemberian kredit akan menimbulkan piutang usaha. Dalam praktiknya, sering terdapat kesalahan dalam penyajian penjualan dan piutang usaha pada laporan keuangan perusahaan. Oleh karena itu, pemeriksaan keuangan atas penjualan dan piutang usaha menjadi perlu untuk dilakukan. Penelitian ini dilakukan atas fungsi penjualan dan piutang usaha PT Natura Pancakarya Wisata, sebuah perusahaan penyedia jasa dalam bidang travel dan penjualan tiket. Untuk memperoleh data dan informasi yang diperlukan, penulis mengajukan Internal Control Questionnaire, melakukan compliance test, mengevaluasi flowchart, serta melaksanakan observasi untuk menilai penerapan pengendalian internal.
Penulis pun melakukan sejumlah prosedur audit guna menilai kewajaran penyajian piutang usaha dan penjualan perusahaan. Berdasarkan data yang diperoleh, penulis menyimpulkan bahwa penyajian piutang usaha dan penjualan telah disajikan secara wajar, dalam semua hal yang material. Tetapi, tentu saja masih terdapat kelemahan pengendalian internal yang harus dicermati dan ditindaklanjuti oleh perusahaan agar kinerja perusahaan menjadi lebih baik lagi. Untuk itu, penulis memberikan beberapa saran yang diharapkan dapat bermanfaat bagi perusahaan di masa yang akan datang.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)