Skripsi ini berjudul “Pengaruh Kualitas Jasa terhadap Kepuasan Konsumen Restoran The Kampus, Menara Imperium” dengan topik permasalahan yang diangkat adalah “Apakah faktor-faktor dimensi kualitas jasa seperti reliability, responsiveness, assurance, emphaty dan tangible mempengaruhi kepuasan konsumen dalam menikmati makanan di restoran The Kampus, Menara Imperium”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi kepuasan konsumen dalam menikmati makanan di restoran The Kampus, Menara Imperium dan mengetahui faktor mana yang paling dominan dalam memberikan pengaruh kepuasan konsumen terhadap pengunjung restoran The Kampus. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Sedangkan untuk menunjang penelitian ini diperoleh data melalui penelitian lapangan seperti wawancara dan penyebaran kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah 100 responden pengunjung restoran The Kampus, Menara Imperium dengan teknik yang digunakan adalah simple random sampling. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh positif antara kualitas jasa dan kepuasan konsumen restoran serta faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi kualitas jasa terhadap.kepuasan konsumen adalah dimensi assurance. |