Investasi dalam bidang keuangan sedang digemari oleh para investorsaat ini. Terbukti dari jumlah transaksi perdagangan pada bursa saham semakin meningkat setiap tahunnya. Obligasi yang hampir tidak memiliki risiko juga tidak kalah menariknya di mata para investor.PT Peak Securities yang berdiri pada 1998 merupakan perusahaan keuangan yang menyediakan jasa sebagai perantara transaksi jual belisaham dan obligasi di Jakarta. PT Peak Securities juga menyediakan jasacorporate finance yang bertujuan membantu perusahaan yang membutuhkandana dari perusahaan lain termasuk bank. Pada saat melakukan praktik magang di PT Peak Securities, penulis ditempatkan di Departemen Sumber Daya Manusia (SDM). Penulis bertugas membentuk Standar Prosedur Operasi Departemen Sumber Daya Manusia,membuat formulir izin dan surat cuti karyawan serta membantu seleksi awal pada proses rekrutmen karyawan. Berdasarkan pengamatan penulis, standar prosedur operasiDepartemen SDM yang belum dimiliki PT Peak Securities menyebabkan perusahaan tidak memiliki landasan yang jelas tentang tugas, fungsi dantanggung jawab serta dasar penilaian kinerja karyawan. Karena itu, karyawan berasumsi bahwa operasional sehari-hari dilakukan berdasarkanperintah atau arahan dari masing-masing atasan dan pengalaman kerja yang telah mereka miliki, bukan berdasarkanjob description yang jelas dan baku.Selain itu, dari segi administrasi PT Peak Securities juga belum memiliki formulir surat izin dan surat cuti karyawan yang resmi dan baku sehingga hal ini dapat memicu tindakan indisipliner dari karyawan. Adapun tugas lain yang penulis lakukan adalah membantu prosesawal seleksi penerimaan karyawan baru meliputi pemeriksaan kelengkapansurat lamaran yang masuk dan memisahkan surat lamaran yang memenuhi syarat untuk diserahkan kepada Manajer SDM. Namun, sangat disayangkan bahwa tujuan tugas ini tidak jelas apa yan diharapkan dan follow up yang akan dilakukan. |