Kewajiban perpajakan PPN yang diterapkan oleh perusahaan cenderung mengalami perbedaan antara jumlah PPN di Surat Pemberitahuan Masa PPN dengan jumlah PPN yang berada di Laporan Rugi Laba perusahaan. Oleh karena itu penulis memberi judul skripsi ini “ANALISIS PENERAPAN PAJAK PERTAMBAHAN NILAI PADA PT AGRO PLANTATION”. Seperti judul skripsi diatas, masalah yang dihadapi oleh PT Agro Plantation adalah terdapat perbedaan jumlah PPN di dalam Surat Pemberitahuan Masa PPN dengan Laporan Rugi Laba. Masalah tersebut timbul karena adanya masalah seperti penundaan pembelian dan retur Barang Kena Pajak. Untuk mengatasi masalah tersebut perlu dilakukan equalisasi antara Surat Pemberitahuan Masa PPN dengan Laporan Rugi Laba, sehingga jumlah PPN yang tercantum menjadi sama. Penulis mencoba memberikan saran agar dapat terjadi equalisasi yang baik dan benar untuk kepentingan perusahaan. |