Sekolah Bertaraf Internasional didirikan dengan tujuan untuk meningkatkan daya saing lulusannya agar setara dengan lulusan dari sekolah-sekolah yang ada di negara maju. Hal ini dikarenakan perkembangan ekonomi dan teknologi yang sangat pesat sehingga dibutuhkan sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing tinggi. Oleh karena itu dibutuhkan sistem pembelajaran yang efektif dan efisien agar Sekolah Bertaraf Internasional dapat menghasilkan lulusan yang berkualitas. Audit manajemen dalam hal ini sebagai alat untuk menganalisis dan mengevaluasi input dan proses yang terjadi, apakah sudah dilaksanakan dengan baik atau belum. Pelaksanaan audit manajemen atas Sistem Pembelajaran di Kanaan Global School dilakukan dengan metode Internal Control Questionnaire, Compliance Test, Wawancara, Kuesioner yang diberikan pada guru dan siswa, dan observasi secara langsung di sekolah. Dari hasil analisis dan evaluasi, penulis menyimpulkan bahwa Sistem Pembelajaran di Kanaan Global School sudah baik. Kekurangan-kekurangan yang ada, sedang dalam proses perencanaan untuk diperbaiki, baik untuk jangka pendek dan jangka menengah. |