Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa besar tingkat motivasi dan komitmen yang dimiliki oleh pegawai Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe A1 Halim Perdana Kusuma Jakarta, juga pengaruhnya terhadap kepuasan kerja pegawai itu sendiri. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah motivasi, komitmen, dan kepuasan kerja. Variabel motivasi merupakan variabel bebas dinotasikan sebagai variabel X1, komitmen dinotasikan sebagai variabel X2, sedangkan variabel kepuasan kerja merupakan variabel terikat dinotasikan sebagai variabel Y. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai KPP Bea dan Cukai Halim Perdana Kusuma Jakarta yang berjumlah 258 orang, dan yang menjadi sampel penelitian sebanyak 72 orang saja. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis mean score, korelasi Pearson, dan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat motivasi, komitmen, dan kepuasan kerja pegawai KPP Bea dan Cukai Halim Perdana Kusuma Jakarta berada pada tingkat yang tinggi. Selain itu dapat diketahui bahwa terdapat hubungan antara motivasi dan komitmen terhadap kepuasan kerja pada pegawai. Sedangkan analisis dari koefisien regresi diketahui bahwa motivasi dan komitmen mempunyai pengaruh yang nyata (signifikan) terhadap kepuasan kerja pada Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Halim Perdana Kusuma Jakarta. |