Protein forkhead box (FOX) merupakan famili protein yang termasuk dalam faktor transkripsi. Mutasi pada daerah forkhead domain seringkali menyebabkan kelainan fisiologis pada penderita. Gen FOXP2 diduga memiliki peranan dalam mengatur kemampuan berbahasa pada manusia dan burung. Penelitian ini bertujuan melakukan analisis perbandingan struktur primer, sekunder, dan tersier protein FOXP2 normal dengan mutan. Analisis juga dilakukan pada permukaan elektrostatik protein dan energi pelekatan DNA-protein dengan menggunakan program APBS. Berdasarkan analisis struktur protein menunjukkan bahwa tidak terjadi perubahan pada struktur protein mutan. Namun, mutasi R553H menyebabkan perubahan permukaan elektrostatik dan perubahan energi pelekatan pada protein. Hal ini mengindikasikan bahwa mutasi dapat menyebabkan gangguan pada proses perlekatan protein dengan DNA. |