Anda belum login :: 23 Nov 2024 19:38 WIB
Detail
BukuImplementasi Program Persyaratan Dasar Keamanan Pangan dan Analisis Mikrobiologi pada Makanan Utama dan Minuman di Kantin Unika Atma Jaya (UAJ)
Bibliografi
Author: VONNY, LYDIA ; Winarno, F. G. (Advisor); Agustinah, Widya (Advisor)
Topik: Good Manufacturing Practices (GMP); Kantin; Higiene; Sanitasi; Mikrobiologi
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Fakultas Teknobiologi Unika Atma Jaya (Faculty of Biotechnology Atma Jaya Catholic University of Indonesia)     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2010    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Lydia Vonny's Undergraduate Theses.pdf (586.55KB; 18 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FTB-173
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Sertifikasi Good Manufacturing Practices (GMP merupakan suatu hal penting bagi produsen pangan untuk menjamin pangan yang diproduksi aman untuk dikonsumsi. Kantin Unika Atma Jaya kampus Semanggi (UAJ) telah merencanakan untuk mendapatkan sertifikasi GMP pada tahun 2010. Penelitian ini bertujuan mempersiapkan kantin UAJ untuk disertifikasi GMP. Metode yang dilakukan adalah pengumpulan data, analisis bahaya mikrobiologi, dokumentasi, dan penerapan GMP. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 152 konsumen. Pertanyaan dalam kuesioner adalah mengenai tingkat kebersihan kantin dan analisis bahaya fisika. Sebanyak 69.1% konsumen menyatakan kantin UAJ bersih. Sebanyak 47.8% dari 69 konsumen produk makanan utama dan minuman pernah menemukan benda asing. Metode analisis Total Plate Count (TPC), koliform, Escherichia coli, Salmonella, dan Vibrio cholerae dilakukan berdasarkan Standar Nasional Indonesia (SNI 2897:2008 dan SNI 01-2897-1992). Hasil analisis mikrobiologi menunjukkan sebanyak 40% dan 60% dari total sampel melewati batas maksimum TPC dan koliform. Hasil analisis E. coli dan Salmonella adalah satu sampel makanan utama melewati batas maksimum cemaran E. coli dan Salmonella. Semua sampel yang dianalisis bebas dari cemaran V. cholerae. Dokumen yang disiapkan berupa manual mutu GMP dan Standar Prosedur Operasi Sanitasi (SPOS). Pelatihan dan sosialisasi mengenai keamanan pangan kepada pemilik dan karyawan kantin telah menambah wawasan mereka mengenai cara memproduksi produk pangan yang berkualitas dan aman untuk dikonsumsi. Selain itu, daerah pengolahan pangan di kantin menjadi lebih bersih dan rapi. Penerapan GMP oleh pemilik dan karyawan kantin secara disiplin menjadikan kantin UAJ siap untuk disertifikasi GMP.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)