Dalam rangka meningkatkan pendapatan pajak, khususnya dan pajak perorangan, pemerintah telah melakukan berbagai program sosialisasi. Sejauh mana program sosialisasi ini dipahami masyarakat luas masih menjadi pertanyaan. Pada skripsi mi, penulis melakukan penelitian mengenal efektifitas program sosialisasi pajak di salah satu universitas swasta, khususnya di kalangan dosen. Sebagai kaum intelektuat dan terdidik, para dosen jelas memiliki kemampuan pemahaman yang tinggi. Andai program sosialisasi pajak tidak bisa dipahami oleh para dosen, maka mustahil mengharapkan program sosialisasi mi dipahami oteh masyarakat yang Iebih awam mengenai perpajakan. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan daftar pertanyaanpertanyaan (kuisioner). Data yang terkumpul kemudian dianatisa dengan menggunakan metode statistika deskniptif. Pada akhir penulisan, penulis menyimpulkan bahwa program sosialisasi pajak dipahami dengan cukup baik di kalangan dosen Universitas Atma Jaya Jakarta. |