Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa apakah ada pengaruh intervening kepuasan kerja dalam pengaruh kepemimpinan transformasional terhadap komitmen organisasi dan juga menilai masing-masing tingkat kepemimpinan transformasional, komitmen organisasi dan kepuasan kerja pada karyawan PT Indosat, Tbk. Sample yang diteliti adalah karyawan tetap pada PT Indosat, Tbk sebanyak 80 responden. Metode sampling yang digunakan adalah convenience sampling. Dari penelitian ditemukan pengaruh langsung kepemimpinan transformasional terhadap komitmen organisasi lebih kuat dibandingkan pengaruh yang dimediasi oleh kepuasan kerja. Kepemimpinan transformasional berada pada tingkat setuju yang berarti bahwa pemimpin menggunakan gaya kepemimpinan transformasional, komitmen organisasi tinggi dan kepuasan kerja berada pada tingkat puas. |