Fungsi pemasaran dan penjualan merupakan ujung tombak dari keberhasilan perusahaan. Mengingat pentingnya fungsi pemasaran dan penjualan, maka penulis tertarik untuk menulis skripsi ini mengenai Audit Manajemen atas Fungsi Pemasaran dan Penjualan untuk Meningkatkan Daya Saing pada PT SUKSES, yang merupakan grup perusahaan terkemuka yang bergerak di bidang manufaktur dan distribusi komponen otomotif. Dalam melaksanakan audit ini, penulis menggunakan metode studi kepustakaan dan studi lapangan, yang dilakukan dengan wawancara, mengajukan kuesioner (daftar pertanyaan), uji ketaatan (compliance test), dan observasi (pengamatan) serta bukti-bukti lain yang diperlukan. Setelah menganalisa dan mengevaluasi bukti-bukti audit yang cukup, penulis menyimpulkan fungsi pemasaran dan penjualan pada PT SUKSES sudah cukup baik. Namun demikian perusahaan masih memiliki beberapa kelemahan yang perlu diperbaiki berkaitan dengan Kebijakan, Organisasi, dan Strategi Operasional (Penjualan, Jasa Pelayanan terhadap Keluhan Konsumen, Penagihan dan Pembayaran). Atas kelemahan-kelemahan tersebut, penulis telah memberikan saran-saran perbaikan yang telah direspon dan diterima oleh manajemen perusahaan untuk diperbaiki. |