Anda belum login :: 22 Nov 2024 19:20 WIB
Home
|
Logon
Hidden
»
Administration
»
Collection Detail
Detail
Hubungan Daya Juang dan Motivasi Belajar dengan Prestasi Akademik Mahasiswa Angkatan 2007 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya
Bibliografi
Author:
Prasetiyo, Tino Dwi
;
hendriartuti, A
(Advisor)
Topik:
Daya Juang
;
Motivasi Belajar
;
Prestasi Akademik
Bahasa:
(ID )
Penerbit:
Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unika Atma Jaya
Tempat Terbit:
Jakarta
Tahun Terbit:
2010
Jenis:
Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext:
Tino Dwi Prasetiyo's Undergraduated Theses.pdf
(528.75KB;
223 download
)
Ketersediaan
Perpustakaan Pusat (Semanggi)
Nomor Panggil:
FKIPK-393
Non-tandon:
tidak ada
Tandon:
1
Lihat Detail Induk
Abstract
Daya juang merupakan suatu kemampuan seseorang dalam merespons suatu tantangan atau kesulitan dalam kehidupan untuk mencapai suatu keberhasilan. Salah satu tantangan atau kesulitan yang dihadapi dan dialami mahasiswa adalah mencapai suatu prestasi akademik yang optimal. Selain faktor daya juang, ada satu faktor lain yang ikut mendukung dan menunjang prestasi belajar yaitu motivasi belajar. Motivasi belajar merupakan keseluruhan daya penggerak psikis dalam diri siswa yang menimbulkan kegiatan belajar, menjamin kelangsungan belajar itu demi mencapai satu tujuan. Secara teoretis, motivasi belajar berkaitan erat dengan prestasi atau perolehan hasil belajar. Sedangkan prestasi belajar adalah hasil proses belajar yang telah dilakukan individu dalam kurun waktu tertentu.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara daya juang dan motivasi belajar dengan prestasi akademik mahasiswa angkatan 2007 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya Jakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan menggunakan jenis penelitian korelasional. Subjek penelitian sebanyak 53 mahasiswa yang berasal dari 26 mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling dan 27 mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Teknik sampling yang digunakan adalah teknik cluster random sampling.
Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala penilaian untuk mengukur variabel daya juang dan motivasi belajar, sedangkan prestasi akademik mahasiswa didasarkan pada nilai Indeks Prestasi Komulatif (IPK) mahasiswa. Teknik statistika yang digunakan adalah korelasi Product Moment dan Analisis Korelasi Ganda dengan bantuan program statistik SPSS versi 15.0. Hasil ujicoba instrumen dari 70 butir pernyataan mengenai daya juang diperoleh 42 pernyataan yang valid dengan reliabilitas 0,928 dan untuk pernyataan mengenai motivasi belajar sebanyak 60 butir pernyataan diperoleh 36 pernyataan yang valid dengan reliabilitas 0,919.
Hasil analisis data variabel daya juang dengan prestasi akademik menunjukkan nilai korelasi sebesar 0,389 pada taraf signifikan 5% dengan nilai 0,270 (N= 53). Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan signifikan antara daya juang dengan prestasi akademik. Hasil analisis data variabel motivasi belajar dengan prestasi akademik menunjukkan nilai korelasi sebesar 0,368 pada taraf signifikan 5% dengan nilai 0,270 (N= 53). Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan signifikan antara motivasi belajar dengan prestasi akademik. Sedangkan hasil analisis data variabel daya juang dan motivasi belajar dengan prestasi akademik menunjukkan nilai korelasi sebesar 0,4186 pada taraf signifikan 5% dengan nilai 0,270 (N=53). Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan secara bersama-sama variabel daya juang dan motivasi belajar dengan prestasi akademik.
Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan masukan bagi para dosen, penasehat akademik, dan mahasiswa untuk membuat materi perkuliahan yang lebih aplikatif guna perkembangan/ peningkatan daya juang dan motivasi belajar yang dapat menunjang pencapaian prestasi akademik mahasiswa.
Opini Anda
Klik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!
Lihat Sejarah Pengadaan
Konversi Metadata
Kembali
Process time: 0.15625 second(s)