Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara komitmen organisasional dan komitmen profesional dengan kepuasan kerja melalui variabel mediasi, motivasi. Data yang digunakan adalah data primer yang dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner penelitian. Penulis mengambil sampel sebesar 83 auditor yang bekerja pada kantor akuntan publik yang terdaftar pada direktori Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI). Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, dengan kriteria bahwa yang menjadi sampel penelitian adalah para auditor yang telah mempunyai pengalaman kerja minimal dua tahun sebagai auditor yang bekerja pada kantor akuntan publik. Perangkat analisis data yang digunakan adalah analisis regresi sederhana, analisis regresi berganda, dan hierarchical regression analysis (HRA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi tidak memediasi hubungan antara komitmen organisasional dan komitmen profesional dengan kepuasan kerja dari para auditor. |