Anda belum login :: 27 Nov 2024 06:16 WIB
Detail
BukuAnalisis Pengaruh Komunikasi Pemasaran dan Motivasi Hedonis Terhadap Keputusan Pembelian Produk Fashion (Studi Kasus: Centro Lifestyle Department Store Plaza Semanggi)
Bibliografi
Author: ARUMNINGSIH, LUSIA DESTARI DWI ; Salim, Lina (Advisor)
Topik: Perilaku Konsumen; Motivasi Hedonis; Komunikasi Pemasaran; Centro Lifestyle Department Store Plaza Semanggi
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2009    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Lusia Destari Dwi Arumningsih's Undergraduate Theses.pdf (2.02MB; 154 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FEM-6355
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Dewasa ini, jumlah toko pakaian semakin bertambah seiring dengan berdirinya Mall atau Plaza. Hal ini mengakibatkan para pemilik toko
berlomba-lomba menyusun kegiatan komunikasi pemasaran yang menarik agar konsumen melakukan pembelian di toko mereka. Begitu pula dengan CENTRO Lifestyle Department Store Plaza Semanggi yang melakukan beberapa kegiatan komunikasi pemasaran, seperti periklanan, promosi
penjualan, mengadakan event, serta melakukan direct marketing. Akan tetapi, keputusan pembelian yang dilakukan konsumen dapat pula
dipengaruhi oleh motivasi hedonis yang ada di dalam diri seseorang. Sampel penelitian ini adalah 220 mahasiswi aktif Fakultas Ekonomi Unika Atma Jaya yang dipilih dengan menggunakan metode simple random sampling. Berdasarkan analisis regresi linier berganda yang telah dilakukan,
ternyata secara simultan, strategi komunikasi pemasaran dan motivasi hedonis memiliki pengaruh yang positif terhadap keputusan pembelian. Pengaruh motivasi hedonis memiliki pengaruh yang kuat saat konsumen membuat keputusan pembelian, yaitu 94.9%, sedangkan kontribusi komunikasi pemasaran hanya 7.1% saja.
Kata Kunci: motivasi hedonic shopping, komunikasi pemasaran, produkfashion, Centro departement store
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.15625 second(s)