Dalam rangka melakukan praktik magang, penulis memilih untuk magang di PT Surya Indah Dieselindo Perkasa. PT SIDP merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan import dengan produk utama mesin diesel, yang diberi merek dagang “IN-DA”. Mesin diesel IN-DA adalah mesin penggerak mesin lain seperti pompa air, roda traktor, generator, dsb. Sebagai perusahaan perdagangan import, PT SIDP menghadapi banyak pesaing dari sesama pedagang mesin diesel dengan spesifikasi fungsi yang sama. Pihak manajemen perusahaan menyadari bahwa produk-produk mesin diesel IN-DA memiliki beberapa keunggulan dibanding produk pesaingnya. Untuk itu perhatian dan daya upaya perusahaan dilakukan untuk mengelola keunggulan yang dimiliki dalam rangka memenangkan persaingan pasar. Sampai laporan ini selesai dibuat, penulis terus bekerja di perusahaan tersebut sebagai karyawan. Selama melakukan praktik magang kerja hingga menjadi karyawan sekarang ini penulis ditempatkan dalam Marketing Division, dengan tugas utama memulai dan mengembangkan Spare Part Division. Spare Part Division merupakan divisi baru yang dibentuk dengan tujuan mendukung divisi penjualan produk-produk mesin diesel IN-DA, yang dilakukan dengan menyediakan, menjual dan melakukan pemasangan/ penggantian spare part pada mesin-mesin diesel yang telah dibeli dan digunakan pelanggan. |