Anda belum login :: 24 Nov 2024 03:07 WIB
Detail
BukuAnalisis Tingkat Pelayanan Kesehatan Rawat Inap Kelas II dan Kelas III RS PGI Cikini
Bibliografi
Author: YOHANNA ; Hamsal, Mohammad (Advisor)
Topik: Kepuasan Konsumen; Perilaku Konsumen Rumah Sakit
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2008    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Yohanna's Undergraduated Theses.pdf (168.04KB; 8 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FEM-5991
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Masalah kesehatan merupakan masalah dalam kehidupan tiap manusia. Untuk masalah kesehatan, tidak boleh dianggap suatu masalah yang kecil. Untuk menjadi Negara yang sehat, pemerintah harus memperhatikan kualitas kesehatan dari penduduknya. Salah satu caranya yaitu menyediakan jasa kesehatan yang berupa rumah sakit.
Pada penelitian ini, penulis mencoba untuk mengetahui bagaimana harapan pasien terhadap kinerja Rumah Sakit PGI Cikini. Penelitian ini menggunakan metode Non Probabilita Sampling. Dengan mengambil sampel pasien rawat inap Rumah Sakit PGI Cikini kelas II dan kelas III sebanyak 120 pasien dengan menggunakan Purposive Sampling. Alat yang digunakan untuk pengumpulan data adalah kuesioner yang diolah dengan menggunakan Uji Non Parametrik Wilcoxon untuk mengetahui tingkat harapan pasien dan tingkat kinerja Rumah Sakit PGI Cikini yang dirasakan oleh pasien.
Berdasarkan hasil pengolahan data penulis memperoleh simpulan bahwa dalam menjalankan fungsinya, Rumah Sakit PGI Cikini belum dapat memberikan pelayanan kesehatan yang sesuai dengan harapan pasien karena masih ada perbedaan antara harapan pasien dengan kinerja dari Rumah Sakit PGI Cikini. Berdasarkan hasil Uji Wilcoxon yang digunakan dalam pengolahan data diperoleh harapan pasien berada di atas kinerja rumah sakit yang dirasakan oleh pasien.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)