Sudah lama rokok dijual di pasaran dengan berbagai merek dagang. Star Mild dan Clas Mild adalah contoh dari merek yang telah lama dijual di Indonesia. Permasalahan yang terjadi pada penelitian ini adalah bagaimana kepuasan konsumen terhadap Star Mild dan Clas Mild. Bagaimana preferensi konsumen terhadap Star Mild dan Clas Mild dan atribut yang memuaskan mereka. Penulis melakukan penelitian dengan menyebarkan kuesioner menggunakan metode convenience sampling kepada 100 orang responden yang pernah mengkonsumsi kedua rokok tersebut. Metode analisis data yang digunakan adalah dengan menggunakan Metode Overall Mean Score. Dari hasil analisis didapatkan hasil bahwa sebagian besar responden lebih memilih rokok Star Mild dibanding Clas Mild. Atribut Star Mild yang lebih memuaskan dari atribut Clas Mild adalah harga, iklan, kemasan, popularitas merek. |