Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kepuasan karyawan atas benefit yang diberikan kepada karyawan terhadap kinerja pada PT Bayer Indonesia. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana. Di mana variabel X adalah kepuasan karyawan atas benefit yang diberikan kepada karyawan dan variabel Y adalah kinerja karyawan. Data variabel X, yang merupakan data primer, didapatkan dari kuesioner yang disebarkan kepada karyawan SDM di PT Bayer Indonesia. Benefit di sini diwakili oleh kepuasan karyawan terhadap tunjangan, kebijakan benefit, biaya pemeriksaan dokter dan pengobatan, medical check up, dokter yang ditunjuk, biaya perawatan dan pengobatan rumah sakit, biaya pengobatan dan perawatan gigi; biaya kaca mata, alat bantu dengar, dan bantuan lainnya; kebijaksanaan perusahaan dalam biaya pemeriksaan, pengobatan, dan perawatan; biaya pemeriksaan kehamilan, persalinan, dan perawatan di rumah sakit; serta proses klaim reimburse biaya pemeriksaan, pengobatan, dan perawatan. Data variabel Y, yang merupakan data sekunder, didapatkan dari perusahaan. Elemen-elemen dari variabel Y terdiri dari competence and ability, job performance, practical judgement and business conduct, iniative and innovation, ability to cope with stress, dan communication and cooperation. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari kepuasan karyawan atas benefit yang diberikan terhadap kinerja karyawan pada PT Bayer Indonesia. Banyak karyawan merasa kurang puas dengan bantuan biaya perawatan dan pengobatan yang diberikan oleh perusahaan. Diketahui juga bahwa banyak karyawan yang merasa puas dengan proses reimburse biaya perawatan dan pengobatan di perusahaan. |