OUTFIT adalah free magazine atau majalah yang dibagikan secara gratis kepada para target pembacanya. OUTFIT merupakan majalah yang berkecimpung di dunia fashion yang dikhususkan bagi para wanita muda dan berada di kota Jakarta, maka dari itu OUTFIT menggunakan slogan “Free Magazines for Cosmopolitan Girls Who Loves Fashion”. Penulis memilih berkecimpung didunia fashion karena selain dari kesukaan pribadi terhadap dunia fashion, penulis juga melihat tingginya minat para wanita muda di Indonesia terhadap dunia fashion, ini bisa kita lihat dari banyaknya majalah yang membahas tentang dunia fashion dan juga semakin berkembangnya impor pakaian yang masuk di Indonesia. Karena OUTFIT merupakan majalah gratis / free, maka target pembaca yang dimiliki OUTFIT akan lebih merata dibandingkan dengan majalah jual lainnya, karena setiap target pembaca memiliki kesempatan yang sama untuk membaca OUTFIT. Dengan hadirnya OUTFIT sebagai majalah khusus fashion bagi para wanita muda, diharapkan agar para target pembaca tersebut dapat menjadikan OUTFIT sebagai sumber referensi ataupun informasi di bidang fashion. Walaupun banyaknya majalah yang membahas mengenai dunia wanita, tetapi sampai saat ini belum ada majalah gratis / free yang pembahasan dikhususkan pada dunia fashion sehingga ini bisa menjadi keuntungan bagi OUTFIT, karena keadaan ini membuat OUTFIT menjadi majalah yang unik karena belum adanya pesaing di pasar. Dari segi segmentasi, OUTFIT mengambil segmen target pembaca berdasarkan 3 sisi yaitu demografis, geografis dan juga psikologi. Dari segi demografis OUTFIT membagi segmen pasar berdsarkan umur, jenis kelamin dan kelas sosial. Apabila dilihat dari faktor umur, OUTFIT merupakan majalah yang diperuntukkan bagi para wanita muda yang berkisar antara 15 – 24 tahun. Dari faktor jenis kelamin OUTFIT merupakan majalah fashion yang diperuntukkan bagi para wanita, karena topic fashion yang akan dibahas adalah dikhususkan bagi para wanita. Faktor berikutnya yaitu kelas sosial, dimana OUTFIT melihat dari Jakarta pada umumnya merupakan kota yang memiliki rata-rata pendapatan penduduk yang paling tinggi, jika dibandingkan dengan kota-kota besar lainnya di Indonesia. OUTFIT memutuskan bahwa pembahasan isi dan produk-produk yang ditampilkan dimulai dari kalangan kelas menengah. Jika dilihat dari segi pemasaran maka kelasnya adalah dimulai dari kelas B ke atas. OUTFIT juga membagi segmen dari segi geografis, dimana OUTFIT akan diedarkan di sekitar Jakarta, maka target pembaca OUTFIT adalah para wanita muda yang berada di kota Jakarta. Segmen terakhir yaitu dari segi psikologi, dimana OUTFIT yang merupakan majalah yang pembahasan dikhususkan di dalam dunia fashion sehingga para pembaca juga memiliki minat yang tinggi dalam bidang fashion. OUTFIT merupakan produk yang baru berdiri, maka OUTFIT sangat memerlukan pembentukan brand’s image yang baik di masyarakat, maka OUTFIT harus memperhatikan strategi pemasaran yang akan dilakukan. Pemasaran secara langsung / direct marketing dilakukan melalui stiker, flyer dan untuk pemasaran tidak langsung / indirect marketing dilakukan melalui kerjasama dengan media lainnya, website dan juga email. Dari website ini OUTFIT berharap agar para target pembaca dapat membaca OUTFIT melalui website OUTFIT sendiri yang bisa diakses melalui internet dalam 24 jam sehari, serta selama 7 hari dalam seminggu. OUTFIT juga akan beruasaha untuk memberikan kepuasan para target pembaca agar strategi pemasaran dari mulut ke mulut atau mouth to mouth promotion dapat berjalan dengan baik. Usaha OUTFIT secara umum beroperasi dari hari senin sampai hari jumat yang dimulai dari pkl 10.00 sampai pkl. 17.00 dan tidak menutup kemungkinan akan adanya pekerjaan diluar jam kerja dari jadwal yang sudah ditetapkan, jika sedang ada even-even tentang fashion yang perlu diliput oleh para redaksi OUTFIT. Proses pembuatan majalah secara keseluruhan mencakup 4 bagian penting yaitu bagian redaksi yang berfungsi untuk penulisan yang berhubungan dengan konsep majalah tersebut, bagian iklan yang berfungsi mencari para pemasang iklan, bagian produksi yang termasuk design perwajahan layout masuk ke dalam bagian produksi yang berhubungan dengan percetakan dan yang terakhir tahap sirkulasi yang merupakan tahap pendistribusian majalah tersebut. Sumber daya yang bekerja pada OUTFIT sudah melalui seleksi dan juga mengikuti pelatihan, selain keahlian dan juga latar belakang pendidikan, OUTFIT juga ingin memiliki pekerja yang memiliki sifat jujur, bisa bekerjasama dengan baik dengan para pekerja lainnya, para pekerja juga harus memiliki minat serta pengetahuan mengenai dunia fashion agar dapat melakukan tugas mereka dengan baik dan pada akhirnya dapat membuat OUTFIT sebagai majalah yang berkualitas baik dan dapat memuaskan para pembacanya. Untuk mengembangkan OUTFIT, baik dari segi produk maupun pelayanannya maka, OUTFIT harus terus melakukan inovasi-inovasi agar dapat meningkatkan kualitas dan kepuasan target pembaca dan juga para pemasang iklan, agar citra OUTFIT di pasar dapat terbangun dengan baik dan terus berkembang. |