Buah jeruk disukai hampir oleh semua orang, terlebih lagi yang berwarna kuning atau jingga dibandingkan yang hijau. Demikian juga dengan jeruk yang lebih besar lebih digemari dibandingkan yang kecil, sehingga dalam penjualannya perlu dikelompokkan terlebih dahulu karena adanya perbedaan harga. Saat ini pengelompokkan masih dilakukan dengan melihat secara fisik warna dan ukuran dari jeruk tersebut, kemudian dimasukkan ke dalam wadah yang berbeda. Hal ini cukup menyita waktu. Dengan melihat kelemahan-kelemahan ini, maka dibuatlah suatu sistem yang dapat mengelompokkan jeruk menurut berat dan warnanya secara otomatis. Sistem ini dirancang menggunakan mikrokontroler sebagai pengendali, sensor warna TCS 230, sensor berat load cell, limit switch, motor DC, modul inframerah, dan LCD. Dari hasil pengujian yang dilakukan didapatkan bahwa sistem ini dapat bekerja dengan baik. Kelemahan dari sistem ini adalah pada posisi penempatan jeruk dan kondisi permukaan jeruk yang dapat mengakibatkan kurang tepatnya hasil deteksi warna jeruk. |