Anda belum login :: 23 Nov 2024 04:47 WIB
Detail
BukuAnalisis dan Perancangan Balance Scorecard untuk Penilaian Kinerja Divisi Human Resources pada PT Kimia Farma Tbk
Bibliografi
Author: THERESIA, RUTH ; Sugiharto, Agustinus (Advisor)
Topik: Balance Scorecard; Penilaian Kinerja; Human Resources; PT Kimia Farma
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unika Atma Jaya     Tempat Terbit: Jakarta    Tahun Terbit: 2008    
Jenis: Theses - Undergraduate Thesis
Fulltext: Ruth Theresia's Undergarduate Theses.pdf (270.45KB; 94 download)
Ketersediaan
  • Perpustakaan Pusat (Semanggi)
    • Nomor Panggil: FEA-3469
    • Non-tandon: tidak ada
    • Tandon: 1
 Lihat Detail Induk
Abstract
Kimia Farma (Perusahaan) dituntut menerapkan sistem Good Corporate Governance dalam meningkatkan nilai Perusahaan. Apabila perusahaan dapat bekerja lebih efisien, efektif, profesional dan produktif, diharapkan Perusahaan mampu bersaing dengan lebih baik. Dalam hal ini dibutuhkan sikap konkret yang harus dilaksanakan Perusahaan untuk mencapai tujuan tersebut. Salah satu faktor pendukung untuk mencapai tujuan tersebut adalah karyawan sebagai aset terbesar. Perusahaan dituntut dapat memberi kesejahteraan yang baik bagi karyawan. Pihak yang paling terkait dengan bidang kesejahteraan karyawan adalah divisi Human Resource (HR), yang diharapkan dapat memfasilitasi penyediaan kesejahteraan yang baik bagi karyawan dan memperhatikan kebutuhan karyawan. Ketika karyawan merasa puas bekerja, maka karyawan, sebagai roda penggerak Perusahaan, tidak akan ragu untuk memberikan yang terbaik bagi Perusahaan. Menyadari pentingnya peranan HR, maka kinerja HR harus sangat diperhatikan, dan perlu dilakukannya pengukuran kinerja untuk melihat seberapa baik divisi HR telah bekerja dan bagian mana yang harus ditingkatkan. Salah satu alat pengukuran yang dapat digunakan adalah Balance Scorecard (BSC). Melalui BSC pada divisi HR, pengukuran dilakukan melalui empat perspektif, yaitu keuangan, pelanggan, pertumbuhan dan pembelajaran serta proses bisnis internal. Dari hasil pengukuran perspektif tersebut, berdasarkan data tahun 2007, divisi HR Perusahaan mendapatkan bobot sebesar 82. Hal ini mengindikasikan bahwa kinerja divisi HR erusahaan telah berjalan dengan baik.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.15625 second(s)