HSDPA sebagai salah satu bagian dari jaringan komunikasi selular WCDMA Release 5, yang dikembangkan untuk memberikan pelayanan komunikasi data lebih cepat dibandingkan melalui jaringan WCDMA terdahulu (Release 99). Pembagian kanal fisik dalam hal Node B melayani UE, adalah menggunakan HS-DSCH. Pada saat UE berada di batas cakupan Node B / cell, yang melayani dan komunikasi dapat berkesinambungan, maka diawailah suatu prosedur cell change. Untuk hal ini diperlukan suatu pensinyalan tertentu, yang diwujudkan dengan beberapa protokol. Pada HSDPA ada 3 protokol yaitu Node B apllication Part (NBAP), Access Link Protokol Application Part (ALCAP), Radio Resource Control (RRC). Tugas Akhir ini membahas, perubahan dan fungsi protokol yang digunakan pada setiap alur pensiyalan yang mendukung prosedur cell change. Pada hasil pembahasan diberikan juga bit mask dan isi pesan dari setiap alur, yang dibuat dalam bentuk program tampilan menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic. |