Seringkali kita mendengar perkataan mis-management, dimana mempunyai pengertian bahwa timbulnya suatu tindakan dari orang-orang yang tidak mengetahui bagaimana seharusnya ia menjalankan fungsinya. Sedangkan pengertian Management adalah kekuatan dasar yang memimpin dan memberi petunjuk dan yang mengarahkan suatu organisasi dalam usaha mencapai suatu tujuan yang telah ditetapkan terlebih dahulu. Mis - Management dapat terjadi disebabkan karena kurangnya pengetahuan seorang manager mengenai management. Seperti kita ketahui bahwa suatu pekerjaan yang baik dapat dihasilkan oleh orang-orang yang baik dengan metode pekerjaan yang baik pula.Pada P.T. MERAPI, pengaturan pekerjaan mulai dari perencanaan sampai penyelesaian dilaksanakan oleh P.P.C, se-hingga dapat dikatakan bahwq P.P.C merupakan otak dari segala kegiatan. |