Dalam industri pangan, proses pemasakan adalah salah satu tahap yang sangat penting. Hal ini dikarenakan proses pemasakan mempengaruhi nilai gizi dan standar higienis dari suatu produk sebelum dipasarkan. Proses produksi yang menggunakan tenaga manusia sangat rentan sekali terhadap faktor human error. Pada PT. X proses produksi untuk sosis Y masih menggunakan tenaga manusia untuk mengendalikan proses pemasakannya. Maka untuk mengurangi faktor kesalahan saat produksi yang disebabkan oleh human error, dibutuhkanlah suatu sistem otomasi proses pemasakan untuk produk tersebut. Proses pemasakan sosis Y terbagi dalam beberapa tahap, di mana ketepatan pengukuran serta pengendalian suhu, tekanan dan waktu pada setiap tahapan proses sangat menentukan hasil akhir dari produk yang dimasak. Proses pemantauan dan pengendalian dari tahapan pemasakan dapat dikendalikan dengan menggunakan seperangkat Programmable Logic Controller (PLC) yang menerima informasi tekanan dari pressure transmitter dan temperatur pemasakan dari termokopel, serta dibantu oleh seperangkat Personal Computer (PC) sebagai perantara interaksi operator dengan PLC. Sistem pengendali ini diimplementasikan dengan menggunakan PLC dari GE Fanuc Automation seri VersaMax dengan bahasa pemrograman diagram tangga Proficy Machine Edition v5.70. Berdasarkan hasil pengujian, sistem pengendali dapat melakukan pengendalian terhadap tekanan dan temperatur serta melakukan perhitungan nilai gizi secara real time. |