Sumber daya manusia merupakan faktor yang vital dalam perusahaan, hal ini disebabkan karena keberhasilan dalam pencapaian tujuan perusahaan sangat bergantung dari kinerja sumber daya manusia. Oleh karena itu diperlukan suatu perekrutan dan pelatihan yang efektif dan efisien untuk mendapatkan sumber daya manusia yang berkualitas, kompeten, dan berkemampuan tinggi sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan pada PT Kompas Media Nusantara yang merupakan perusahaan penghasil berita berbentuk koran harian yang berpusat di Jakarta. Penulis menggunakan metode Internal Control Questionaire (ICQ), tes ketaatan, wawancara, dan observasi perusahaan. Pembahasan data dilakukan dengan menyajikan temuan-temuan selama audit dengan berdasar pada kelebihan dan kelemahan perekrutan dan pelatihan karyawan Dari hasil analisa yang telah dilakukan, penulis memberi simpulan secara keseluruhan bahwa kinerja departemen personalia PT Kompas Media Nusantara sudah cukup baik, namun masih terdapat beberapa kelemahan antara lain tidak dilibatkannya secara langsung para manajer yang bersangkutan dalam proses perekrutan, kebijakan perekrutan belum disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan sehingga mengakibatkan kekosongan jabatan dan perangkapan pekerjaan, metode pelatihan tes pelatihan yang kurang efektif, dan belum dilaporkannya hasil pelatihan dari kantor cabang ke kantor pusat. Untuk itu penulis memberikan tanggapan dan saran kepada pihak manajemen guna meningkatkan kinerja perusahaan. |