Sistem komunikasi Satellite News Gathering (SNG) banyak digunakan oleh stasiun TV untuk mendukung liputan siaran langsung pada suatu lokasi diluar stasiun TV. Proses up link dari lokasi liputan ke satelit dan down link dari satelit ke stasiun TV, didukung dengan sistem pengkodean, sistem modulasi, sistem up dan down converter, sistem penguat dan sistem antena di ground segment. Pada tugas akhir ini dibahas kedua proses itu, simulasi dilakukan untuk proses-proses modulasi, up dan down converter, dan penguat, dengan masukan berupa bit-bit tertentu mewakili hasil pengkodean. Propagasi gelombang ke dan dari satelit diwakili dengan free space loss, ditambah dengan derau intermodulasi dan gain mewakili proses di satelit, sedang interferensi diasumsikan tidak ada. |