Saat ini banyak bermunculan pasar modern yang turut meramaikan persaingan, seperti Hero, Makro, Carrefour, Giant, Hypermart, Alfa, dan lain-lain. Sejak beroperasi, Giant Villa Melati Mas telah mampu menarik banyak konsumen. Hal ini membuat penulis tertarik untuk mengetahui bagaimana kepuasan dan loyalitas konsumen terhadap pelayanan yang diberikan Giant Villa Melati Mas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengukur seberapa besar kepuasan dan loyalitas konsumen terhadap pelayanan yang diberikan Giant Villa Melati Mas. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis frekuensi terhadap kepuasan dan loyalitas konsumen. Berdasarkan penelitian yang dilakukan terhadap 100 responden yang berbelanja di Giant hypermarket Villa Melati Mas, dapat ditarik simpulan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan konsumen Giant antara lain: (1)Produk: kelengkapan barang dan mutu barang yang ditawarkan, (2)Harga: harga yang ditawarkan dan diskon yang diberikan, (3)Tempat: lokasi, kenyamanan, kebersihan, penyusunan barang, dan fasilitas parkir, dan (4)Promosi: iklan dan promosi yang dilakukan. Dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa kepuasan responden terhadap Giant Villa Melati Mas berada pada tingkatan cukup puas. Dari 100 responden terdapat 65 orang yang memiliki tingkat loyalitas yang cukup tinggi terhadap Giant Villa Melati Mas. |