Terdapat banyak cara untuk mengatur kecepatan pada motor induksi rotor belitan. Cara pengaturan yang konvensional adalah dengan mengatur nilai pada rheostat tiga fasa yang dihubungkan ke rotor melalui slip ring, tetapi cara ini tidak memuaskan karena ada rugi daya pada rheostat tersebut. Untuk itu, dalam makalah ini akan menganalisa suatu cara pengaturan kecepatan motor induksi rotor belitan dengan metode pemulihan daya slip. |