Tugas Akhir ini menjelaskan sistem kerja dc chopper dalam mengatur putaran motor induksi rotor sangkar secara otomatis baik dalam keadaan normal maupun single-phasing. Pengaturan yang dimaksud adalah menjaga kecepatan putaran supaya tetap dengan beban yang berubah-ubah. Sistem ini menggunakan umpan balik berbantuan Programmable Logic Controller(PLC). PLC digunakan untuk mengatur dutycycle pada dc chopper yang menghasilkan tegangan tertentu. Untuk menemukan parameter dalam sistem ini, maka dilakukan analisis secara grafik dan matematis. |