Anda belum login :: 23 Nov 2024 09:39 WIB
Detail
BukuTEKNIK PROPAGASI TANAMAN VANILI (Vanilla planifolia Andrews) SECARA IN-VITRO DARI BUKU TUNGGAL MELALUI KESEIMBANGAN HORMON AUKSIN DAN SITOKININ
Bibliografi
Author: Sukendah ; Andianto, Petrus (Co-Author); Kuntjoro, Yonny (Co-Author)
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Perhimpunan Bioteknologi Pertanian Indonesia     Tempat Terbit: Malang    Tahun Terbit: 2005    
Jenis: Papers/Makalah - pada seminar nasional
Fulltext: Makalah-Sukendah.pdf (66.9KB; 0 download)
Abstract
Propagasi tanaman vanili melalui in-vitro vegetatif perlu dilakukan bersama-sama dengan kesuksesan memperbanyak vanili secara in-vitro dari eksplan biji. Keuntungannya diperoleh tanaman yang sama persis dengan induknya dan relatif lebih cepat. Propagasi dilakukan dari buku tunggal tanaman vanili dengan memperhatikan kebutuhan hormon auksin dan sitokinin untuk menginduksi tunas dan akar serta untuk menunjang pertumbuhan plantlet vanili selanjutnya.
Ada 4 macam konsentrasi NAA (auksin) yaitu 0 ; 0.2 ; 0.4 ; 0.6 ppm yang dikombinasikan dengan 4 macam konsentrasi BA (sitokinin): 0; 1; 2; 3 ppm. Hasil pengamatan menunjukkan keseimbangan hormon NAA dan BA sangat mempengaruhi induksi tunas dan akar eksplan vanili yang selanjutnya juga berpengaruh terhadap kecepatan pertumbuhan plantlet tanaman vanili. Tanpa adanya BA eksplan buku vanili tidak dapat memperbanyak tunasnya. Sebaliknya ada NAA atau tidak ada NAA, konsentrasi BA yang semakin tinggi cenderung membentuk tunas lebih banyak. Munculnya tunas semakin lama pada konsentrasi NAA semakin tinggi.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.15625 second(s)