Anda belum login :: 23 Nov 2024 06:41 WIB
Detail
BukuKemampuan Bertahanan Hidup, dan Virulensi Pada Tanaman Beberapa Bakteri yang Disimpan Pada Kultur Stok Gliserol – 80o C
Bibliografi
Author: Hanafi, Denny Ardian ; Pratamaningtyas, Suslam (Co-Author); Wirawan, I G.P. (Co-Author); Sudana, I Made (Co-Author)
Topik: Agrobacterium tumefaciens; Kultur Stok Gliserol – 80o C; DNA Plasmid; Bakteri.
Bahasa: (ID )    
Penerbit: Perhimpunan Bioteknologi Pertanian Indonesia     Tempat Terbit: Malang    Tahun Terbit: 2005    
Jenis: Papers/Makalah - pada seminar nasional
Fulltext: Makalah-Denny.pdf (45.75KB; 0 download)
Abstract
Peranan bakteri begitu banyak dalam kehidupan sehari-hari. Bakteri telah
mengambil peranan dalam bidang bioteknologi pertanian khususnya dalam rekayasa
genetik pada tanaman, salah satu contohnya yaitu penggunaan bakteri hasil modifikasi,
sebagai kloning vektor serta transfer gen ke dalam kromosom sel tanaman. Memandang
pentingnya peranan bakteri tersebut, maka memerlukan adanya penyimpanan bakteri
yang benar-benar menjamin ketahanan bakteri. Metode penyimpanan bakteri dengan
pendinginan terutama dengan media gliserol sering digunakan untuk menyimpan
bakteri-bakteri tersebut di atas, namun adanya gangguan eksternal terutama gangguan
temperatur pada kultur stok gliserol – 80o C, membawa dampak bagi ketahanan bakteri
yang disimpan.
Untuk mengetahui lebih mendalam tentang gangguan tersebut, maka diperlukan
penelitian dengan metode pengujian melalui pembiakan pada media selektif, uji
antibiotik, Isolasi Plasmid, dan Uji virulensi pada tanaman. Hasil Pengamatan,
diperoleh data bahwa ; terdapat bakteri yang mengalami gangguan dormansi yaitu strain
LBA 4404 (pAL 4404), A 208, A 348, B 137, pRK 20.13, pRK 290, E. coli (pKE 8),
sehingga pertumbuhannya lebih lambat. Gangguan eksternal berupa peningkatan
temperatur tidak mempengaruhi sistem fisiologis bakteri dalam memanfaatkan bahan
makanan pada media selektif, demikian pula kemampuan enzim yang diproduksi bakteri
dalam mendegradasi antibiotik tidak menurun. Berdasarkan hasil isolasi plasmid
bakteri, menunjukkan bahwa eksistensi plasmid seperti pAL 4404, pAL pBI 121, pUC
18, pT7Blue, pRK 2013, dan pResque dalam bakteri tetap terjaga. Dari hasi uji virulensi
bakteri A. tumefaciens strain A 208 dan A 348 masih memiliki kemampuan untuk
menimbulkan crown gall pada daun dan batang cocor bebek.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Lihat Sejarah Pengadaan  Konversi Metadata   Kembali
design
 
Process time: 0.171875 second(s)