Anda belum login :: 27 Nov 2024 09:48 WIB
Detail
ArtikelAdvances in the practice of microsurgery: focusing on free anterolateral thigh perforator flap  
Oleh: Prasetyono, Theddeus O.H.
Jenis: Article from Journal - ilmiah nasional - terakreditasi DIKTI
Dalam koleksi: Medical Journal of Indonesia vol. 16 no. 04 (Oct. 2007), page 245.
Topik: Anterolateral thigh flap; Reconstructive microsurgery; Perforator flap; Supermicrosurgery
Ketersediaan
  • Perpustakaan FK
    • Nomor Panggil: M35.K.2007.01
    • Non-tandon: 1 (dapat dipinjam: 0)
    • Tandon: tidak ada
    Lihat Detail Induk
Isi artikelMakalah ini bertujuan untuk meninjau kamajuan aplikasi teknik bedah mikro secara klinis melalui pamanfaatan free anterolateral thigh perforator flap (ALT flap) sebagai salah satu flap terbanyak yang digunakan di dalam bedah rekonstruksi. Sebuah tinjauan dilakaukan terhadap publikasi dalam bahasa inggris yang dapat diakses melalui Pubmed dari tahun 1997 sampai 2006 dengan menggunakan kata kunci "anterolateral thigh perforator flap. " Jenis penelitian yang diambil berupa seri kasus teknik bedah mikro yang menggunakan hanya free anterolateral thigh flap tanpa melibatkan komponen otot. Evaluasi dilakukan untuk mancari indikasi, kontraindikasi, daerah atau organ yang dilakukan rekonstruksi, penyebab defek, morbiditas, hasil akhir secara fungsional dan estetik, teknik dalam penggunaan materi jahit, dan peralatan. Dua ratus tiga puluh abstrak dikumpulkan melalui program EndNote versi 7. Terdapat 56 artikel dari berbagai jurnal sesuai dengan kriteria. Karena kekterbatasan dana, penulis mengalami kesulitan dalam mngakses semua makalah lengkap tersebut; dengan demikian hanya didapatkan 8 artikel dari Plastic and Reconstructive Surgery yang digunakan sebagai sumber makalah ini. Hasil penelusuran adalah sebagai berikut: angka keberhasilan viabilitas flap sebesar yang digunakan sebagai sumber makalah ini. Hasil penelusuran adalah sebagai berikut: angka keberhasilan viabilitas flap sebesar 98% (525 dari 535 flap) dengan nekrosis parsial 2,2% (12 dai 535 flap). Penipisan flap dilakukan sesuai kebutuhan. Daerah resipien flap bervariasi meliputi wajah, leher, faring dan esophagus, payudara, ekstremitas atas dan ekstremitas bawah. Empat dari 8 makalah menyebutkan hasil secara fungsional memuaskan sampai sangat memuaskan, serta evaluasi estetik baik sampai sangat memuaskan. Disimpulkan bahwa free anterolateral thigh perforator flap adalah pilihan yang populer dalam rekonstriksi jaringan lunak. Daerah resipien sesuai indikasi terutama meliputi kepala dan wajah, ekstrimitas, dan bahkan payudara. Hasil yang baik pula diperoleh dalam rekonstruksi faring dan esophagus.
Opini AndaKlik untuk menuliskan opini Anda tentang koleksi ini!

Kembali
design
 
Process time: 0.015625 second(s)